Planet -Planet

Planet -Planet

Selain matahari ada juga anggota benda-benda langit lainnya yaitu planet-planet. Planet adalah anggota benda-benda langit yang memiliki beberapa variasi dengan bentuk dan ukuran tertentu pada planet. Planet terbagi menjadi 7 yaitu merkurius, venus, bumi, mars, jupiter, saturnus, uranus, neptunus yang memiliki variasi dengan bentuk ukuran tertentu pada setiap planet.

Planet dalam adalah planet yang orbitnya dekat dengan Matahari, yaitu:

  1. Merkurius,

  2. Venus,

  3. Bumi, dan

  4. Mars.

Sedangkan, planet luar adalah planet yang orbitnya jauh dari matahari, yaitu:

  1. Jupiter,

  2. Saturnus,

  3. Uranus, dan

  4. Neptunus.

Menurut International Astronomical Union (2006), sebuah benda langit dapat dikatakan planet apabila memenuhi persyaratan, sebagai berikut:

  1. Harus mengorbit sebuah bintang (kalau di tata surya kita adalah Matahari);

  2. Harus cukup besar untuk memiliki gaya gravitasi agar tetap bisa berada di lintasan;

  3. Harus cukup besar agar gravitasinya dapat menyingkirkan benda lain yang berada di sekitar lintasannya.

Grameds juga dapat lebih memahami sistem tata surya melalui buku Si Genius Sains #5: Mengelilingi Tata Surya yang menceritakan perjalanan Jong Shin dan teman-temannya menjelajahi Tata Surya yang dapat membantu kamu mempelajari sains dengan cara yang lebih menyenangkan.