FLS2N Jenjang SD tahun 2023 SDN 29 Tanjung Menurunkan Kandidat Terbaik Untuk 3 Kategori Lomba


FLS2N Jenjang SD tahun 2023 SDN 29 Tanjung Menurunkan Kandidat Terbaik Untuk 3 Kategori Lomba


Program dalam rangka meningkatkan prestasi peserta didik di bidang seni bahasa dan Literasi yaitu penyelenggaraan kegiatan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional atau disebut FLS2N. Pelaksanaan FLS2N Jenjang SD tahun 2023 berupaya untuk dapat menghasilkan anak-anak berprestasi  di bidang Seni dan mampu berdaya saing nasional maupun global. Melalui FLS2N ini, berharap dapat  menjadi ruang atmosfer lomba yang sehat dan bertumbuh  dalam budaya yang silih asih dan asuh. Dukungan segenap pihak  sangat diperlukan dalam menyiapkan peserta didik menjadi  generasi bangsa yang kelak turut andil dalam kemajuan Indonesia.

Untuk SDN 20 Tanjung mengirimkan 5 cabang lomba yaitu

1. Husnah  UNTUK MENYANYI TUNGGAL

2. Muhammad Azzam dan Ferdiyansyah  UNTUK PANTOMIM

3. Aurel dkk UNTUK SENI TARI


Selain menjadi sarana penjaringan bakat, FLS2N juga menjadi wadah menumbuh kembangkan kreasi dan jiwa kompetitif siswa.

Dalam arahannya Sri Wahyuni, S.pd selaku kepala Sekolah menuturkan, tujuan pendidikan nasional sebagaimana disebutkan pada undang undang pendidikan nasional No 20 tahun 2023 untuk mengembangkan potensi peserta didik  agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan juga berakhlak mulia, sehat, berilmu cakap kreatif mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

"Pendidikan dasar merupakan bagian dari sistem pendidikan yang menyeluruh dalam rangka mengembangkan  prestasi dan karakter peserta didik tumbuh dan berkembang secara berimbang baik  secara jasmani maupun rohani,"kata Sri


"FLS2N merupakan salah satu wadah kita, bagaimana kita untuk membina karakter membina generasi bangsa dan memfasilitasi anak-anak didik kita yang memiliki talenta dan kemampuan. Sehingga tugas kita untuk mengembangkan talenta yang dimiliki dan kreativitas yang mereka miliki, semoga semua anak-anak  yang mewakili SDN 29 dapat menampilkan yang terbaik dan mendapat hasil yang terbaik "sambungannya.(ksm29)