Sepakan Tim Futsal Kengge Moti Terhenti Sampai Disini

Kota Bima (SDN 29 Tanjung) – Tim futsal SD Negeri 29 Tanjung tampil di babak Delapan besar melawan MIS Nurul Ilmi Kota Bima pada turnamen futsal Cascado, Jum’at ( 17/03/2023) di lapangan karisma Mpunda.

Pertandingan diawali dengan pembacaan peraturan pertandingan dan bersalam-salaman antar kedua tim.


Sejak peluit babak pertama dimulai baik dari tim SDN 29 Tanjung maupun dari Tim MIS Nurul Ilmi melakukan jual beli serangan,pertandingan sengit pun berlangsung namun pada akhirnya SDN 29 Tanjung mengakui keunggulan lawan dengan skor 2-0 untuk kemenangan MIS Nurul Ilmi.


Para pemain dari SDN 29 Tanjung merasa kecewa dengan hasil yang telah diraih, hal tersebut diekspresikan mereka dengan menangis setelah laga usai.

Penjaga gawang SDN 29 Tanjung Afriadin meminta maaf kepada seluruh anggota tim, pelatih dan juga kepada para pendukung karena tidak mampu mempertahankan gawang yang berbuah gol untuk lawan. “Saya minta maaf atas apa yang telah terjadi dan saya juga meminta maaf tidak bisa membawa SDN 29 Tanjung  ke babak perempat final,” katanya.

Sementara pelatih tim futsal Putra, S.Pd memuji atas perjuangan yang dilakukan anggota tim futsal SDN 29 Tanjung. “Kalian sudah menunjukkan permainan terbaik kalian, mengenai menang dan kalah itu biasa dalam sebuah pertandingan,” ujar Putra.(ksm29)